Mengelola Keuangan Pribadi (uang saku)
Keuangan adalah suatu yang dibutuhkan oleh semua orang, namun tak semua orang bisa memanfaatkan uang dengan bijak, bahkan banyak yang menghambur-hamburkan begitu saja. seharusnya kita sebagai anak yang masih di biayai oleh orang tua haruslah menghargai setiap jerih payah orang tua dalam mendapatkan uang untuk keperluan kita dan juga hidup kita sampai kita benar-benar bisa mencari uang sendiri dengan usaha kita sendiri (kerja). Apalagi sekarang kebutuhan barang dan jasa menjadi semakin mahal. berikut saya akan memberikan tips bagaimana Mengelola keuangan Pribadi Dengan Prioritas
1. Uang saku bukan hanya untuk jajan.
Uang ini diberikan agar kita pandai mengelolanya sebaik mungkin. Bila ada kebutuhan mendesak, kita bisa mengatasinya segera tanpa menunggu bantuan atau keputusan orang tua.
2. Membiasakan untuk membeli sesuatu yang dibutuhkan bukan semata- mata keinginan.
biasakan lah diri anda untuk membeli sesuatu sesuai dengan kebutuhan anda. Bukan karena keinginan sejenak atau karena tergiur discount.
3. Bila tidak ingin boros, bawalah makanan dari rumah.
biasakan membawa makanan dari rumah selain hemat,kesehatan ,keseimbangan gizi maupun keamanan nya terkontrol.
4. Beratih menabung.
Sisa kan uang saku anda, dan tabunglah walaupun merasa suit, dengan kebiasaan menabung anda akan mendapatkan manfaat nya.
5. Latihan menahan diri.
Melatih menahan diri perlu dilakukan agar kita tidak mudah tergiur sesuatu dan bisa mengendalikannya.
6. Buatlah rencana.
Cobalah merencanakan sesuatu yang bermanfaat. Misalnya tahun ini akan membeli laptop, atau liburan ke luar kota bahkan ke luar negeri. Dengan ini kita akan berusaha untuk menyisahkan uang untuk di tabung.
7. Mengembangkan hobi.
Artinya dari uang saku juga bisa mendorong membeli beberapa hal yang berkaitan dengan hobi. Bila dikelola dengan baik, bisa menjadi hal yang positif, uang tidak begitu saja keluar untuk sesuatu yang sia-sia. Sebut saja mengembangkan bakat sepakbola, modifikasi motor,dll ini juga merupakan suatu cara menyisihkan uang agar tabungan kita tetap ada.
Gunakan uang sebaik baik nya, gunakan hanya untuh sesuatu yang bermanfaat. Gunakan uang anda sesuai kebutuhan yang anda perlukan, jangan hanya untuk memuaskan mata sesaat. Karena saat kita membutuhkan nya dengan kebutuhan yang penting uang itu sangat berharga.
0 komentar: